Selamat Datang di Catatan Kecil Ega, Semoga Bermanfaat Bagi Pembaca ^_^

Manfaat Lebih Dari Sinar Matahari Untuk Kesehatan



Takut sinar matahari karena pola gaya hidup, sebaiknya jangan diterapkan lagi. Efek sinar matahari tak selamanya buruk untuk tubuh, namun lebih banyak manfaatnya untuk kesehatan tubuh.

Efek paparan dari sinar matahari bisa membunuh kuman yang melekat di tubuh dan merupakan sumber vitamin D untuk tubuh. Tak sampai disitu studi terbaru dari ilmuwan University of Southampton di Inggris menemukan bahwa sinar matahari memiliki efek menguntungkan pada kesehatan manusia, yaitu melindungi kesehatan jantung atau dengan kata lain mencegah serangan jantung.

Masih menurut ilmuwan inggris bahwa sinar matahari dapat meningkatkan sirkulasi peredaran yang pada akhirnya dapat mengurangi hipertensi atau tekanan darah tinggi.

Menurut mereka, hasil dari penelitian ini memungkinkan kita untuk memahami mengapa penduduk negara-negara utara relatif lebih sering menjadi korban penyakit jantung.

Penyakit kardiovaskular, yang sering dikaitkan dengan tekanan darah tinggi setiap tahunnya menjadi penyebab 30 persen kematian di seluruh dunia.

"Menghindari paparan berlebihan terhadap sinar matahari sangat penting dalam mencegah kanker kulit, tetapi jika Anda tidak tinggal di bawah sinar matahari sama sekali, karena takut atau karena gaya hidup tertentu, dapat meningkatkan risiko penyakit kardiovaskular," - kata Profesor Martin Filish dari University of Southampton. 

Studi manfaat terpapar sinar matahari menurut ilmuwan University of Edingburgskogo bahwa berjemur di bawah terik matahari jauh lebih besar manfaatnya daripada menghindari paparan sinar matahari, bahkan kurangnya terpapar sinar matahari risiko terkena kanker kulit.

SUMBER:
http://logilmu.blogspot.sg/2014/01/ini-manfaat-lebih-dari-sinar-matahari.html

0 komentar:

Posting Komentar