Selamat Datang di Catatan Kecil Ega, Semoga Bermanfaat Bagi Pembaca ^_^

3 Kiat Merawat Rambut


  •   Cuci rambut dengan sampo secara teratur. Pastikan bahwa seluruh bagian rambut, mulai dari akar sampai ujungnya tercuci bersih.
  • Pilihlah conditioner yang ringan dan tidak membuat rambut terlihat lebih lepek. Pijat conditioner ke rambut dengan ujung jari, agar ramuannya meresap dari akar ke ujungnya. Bilas dengan air hangat.

  • Bila perlu, sesekali lakukan creambath. Creambath dapat membantu merangsang pertumbuhan rambut dan membuat rambut lebih lembut dan mudah diatur.

Kala Rambut menjadi Berminyak



Selain kelenjar keringat yang masih aktif, di masa pubertas ini kelenjar minyak pun ikut terpicu untuk lebih aktif berproduksi. Minyak-minyak yang diproduksi kelenjar minyak ini akan mengalir keluar dari tubuh. Salah satunya, melalui folikel (akar) rambut. Minyak yang muncul di rambut membuat rambut terlihat kusam, lepek, dan sulit diatur, karena minyak membuat rambut lebih berat. Selain itu, rambut juga lebih mudah kotor dibandingkan rambut normal, sebab debu atau kotoran jadi lebih mudah menempel. Selain rambut terkesan lepek, juga sering kali terlihat kucel karena kotor.

Apa jenis rambutmu??
·         Rambut Normal, ciri-cirinya tampak indah dan sehat
·         Rambut berminyak, ciri-cirinya terlihat kusam, lepek, dan susah diatur karena minyak membuat rambut lebih berat. Selain itu, rambut juga lebih mudah kotor dibandingkan rambut normal, sebab debu atau kotoran jadi lebih mudah menempel
·         Rambut Kering, ciri-cirinya rambut terlihat kering dan rapuh karena tidak terlindung dengan baik

LUPAKAN MASA LALU



Pernahkah kamu berdiskusi dengan pasangan dan berakhir dengan kenangan buruk masa lalu, kesalahan masa lalu yang dilakukannya, sakit hati yang dibuatnya pada kamu? Jika seorang cowok merasa bahwa perkataanya pada akhirnya akan disalahartikan, digosipkan, tidak mungkin ia akan terbuka. Dan satu-satunya cara untuk menghindar dari jeratan komunikasi tersebut adalah menyadari bahwa apapun yang terjadi di masa lalu, apa pun yang dikatakan atau dilakukan olehnya, kamu terlibat didalamnya. Semua hubungan adalah seperti dansa, tidak ada yang lebih baik ataupun yang lebih buruk.

            Kemampuan untuk mengampuni menjadi semudah menyadari bahwa apa yang benar darinya satu tahun lalu (juga tentang diri kamu), mungkin sudah tidak benar saat ini. Tetap fokus pada masa kini.

            Komunikasi yang benar memerlukan kemampuan untuk tetap di masa sekarang dan membiarkan masa berlalu.

MEMILIH DIAM JIKA CEMBURU




Fajar bete banget belakangan ini. Hubungannya dengan Meta adalah penyebabnya. Tanpa sepengetahuan Meta, Fajar pernah melihat ceweknya bercengkrama dengan Daniel, teman sekelas Meta, di taman sekolah mereka. Memang mereka sedang mendiskusikan sebuah mata pelajaran, itu terlihat dari buku yang mereka pegang berdua. Tapi kelihatannya yang didiskusikan lebih dari itu, karena fajar bisa melihat meta tertawa lepas. Begitu pula dengan daniel.
            Dua hari setelah itu, fajar dan meta janjian untuk nongkrong di BSM. Mereka pun segera ke restoran saji yang ada di sana dan langsung memesan makanan.
            “Fajar, loe kok kelihatan bete sih?” tanya meta menatap fajar, tajam. Fajar hanya memandang ke tempat lain. Kepalanya menggeleng lemah. “Ada apa sih fajar? Loe kan bisa cerita sama gue,” lanjut meta. Fajar menoleh ke meta, sekilas. “Nggak ada apa-apa, met,”ujarnya kembali menggeleng lemah. Pandangannya kembali ke arah lain.”Kalo nggak ada apa-apa ko git sih?” tanya meta tidak percaya. “Apa gara-gara gue?”.
            Fajar hanya diam saja. Kebetulan pesanan mereka datang dan fajar bisa berpura-pura menyibukkan diri dengan makanan itu. Meta menyeruput jus jeruk pesanannya. Matanya terus menatap fajar yang kini sudah asyik makan sendiri.
            “Fajar, loe kenapa sih?” tanya meta mencoba lagi. Fajar kembali menggeleng. Ia berusaha terlihat asyik makan, walau pandangan matanya tidak bisa membohongi meta kalau fajar memang terus menghindar dari pertanyaanya.
            “Kalau begini caranya, selera makan gue dah hilang!” hardik meta langsung berdiri, lalu pergi meninggalkan fajar. Fajar hanya melirik kearah punggung meta. Ia berusaha tidak mau peduli, dan kembali meneruskan makanannya. Tak lama, ia pun mengambil jus jeruknya sendiri. Menyeruputnya secara perlahan dengan pandangan mata yang entah apa yang harus dilakukan.
            Fajar pun termenung sendiri di restoran tersebut dan memikirkan apa yang seharusnya dia lakukan. Akhirnya, fajarpun menghela nafas dan berbicara dalam hati “Lebih baik diam ketika saya cemburu, daripada harus bertengkar karena saya cemburu”.
            Dan akhirnya fajarpun menelpon meta, dan meminta maaf karena sikapnya yang membuat meta kesal di restoran. Dan meta pun memaafkannya