Selamat Datang di Catatan Kecil Ega, Semoga Bermanfaat Bagi Pembaca ^_^

Cara Merawat Jeans Agar Tetap Awet



Celana jeans merupakan celana yang nyaman sekali untuk dipakai. Untuk itu, ada beberapa cara perawatan untuk anda ketahui agar celana jeans anda tetap awet. Berikut 4 cara merawat jeans agar tetap awet.

1. Jemur Dengan Digantung
Jemur jeans anda dengan cara menggantungkannya, dan apabila menggantung denim Anda di area luar, balik celana jeans agar tidak tersentuh sinar matahari secara langsung.

2. Putaran lembut
Penggunaan mesin cuci terhadap jeans sangat lah tidak dianjurkan karena dapat merusak warna dan bentuk jeans, apalagi pada putaran tinggi. Untuk itu, gunakan putaran lembut pada mesin cuci anda.

3. Detergen bebas bahan kimia
Selain itu, cara lain untuk menjaga warna jeans agar tidak pudar adalah dengan memakai detergen yang bebas dari bahan kimia.

4. Air dingin
Cara yang terakhir adalah dengan menggunakan air dingin pada mesin cuci anda. Tetapi sebelum itu, anda harus mengencangkan kancing dan resleting pada jeans anda.

0 komentar:

Posting Komentar